بِــــــسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيـــمِ
SELAMAT DATANG DI BLOG ZARMI SUKSES - TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA

SELAMAT BAHAGIA

SELAMAT BERBAHAGIA

SELAMAT BERBAHAGIA

MENU

.

Radio Online Minang Cimbuak                Radio Online Minang Cimbuak

Rabu, 31 Desember 2014

CARA KERJA MENCAPAI SUKSES

CARA KERJA MENCAPAI SUKSES



BERIKUT CARA KERJA MENCAPAI SUKSES
Semua pekerjaan membutuhkan usaha yang tidaklah mudah. Namun, kesuksesan dapat diraih dengan mudah jika Anda mengikuti saran dari seorang terapis, Dr. Philip E. Humbert, di bawah ini:

1. Tentukan visi Anda

Tentukan dengan jelas apa yang Anda inginkan dan ke mana akan melangkah. Tujuannya, agar Anda tidak salah langkah dan menyesal nantinya.

2. Ubah visi jadi misi

Setelah tahu apa yang diinginkan, Anda harus membulatkan tekad dan berusaha agar sampai pada tujuan yang telah direncanakan. Selain itu, selalu motivasi diri Anda untuk dapat mencapainya.

3. Cari seorang mentor

Anda tidak perlu membuka lowongan kerja untuk mencari mentor. Teman, rekan kerja, bahkan keluarga bisa dijadikan mentor selama mereka juga ahli dalam bidang yang Anda geluti.

4. Perjelas detail kerja

Menulis detail kerja akan memudahkan Anda untuk menentukan prioritas. Anda jadi tahu pekerjaan apa yang harus diselesaikan lebih dulu. Jangan lupa konsultasikan detail Anda pada mentor, dan simak arahan mereka.

5. Kembangkan rencana kerja

Ketika situasi di lapangan tidak sesuai dengan rencana kerja, Anda harus berimprovisasi. Perubahan rencana bukanlah suatu masalah. Yang penting permasalahan dapat diatasi sesuai dengan kemampuan Anda.

6. Bergaul dengan orang sukses

Bentuk sebuah komunitas dan ajak orang-orang di bidang yang sama untuk bergabung. Undang juga para pakar dalam acara komunitas Anda. Kenali mereka lebih jauh dan 'intip' rahasia suksesnya.

7. Kerja keras

Untuk mencapai kesuksesan, kerja keras adalah kuncinya. Dan jika dari awal visi telah matang, Anda akan lebih mudah untuk mengerjakannya. Efeknya, Anda menjadi terpacu untuk menyelesaikan lebih banyak pekerjaan lagi. Bukan bekerja lagi yang Anda rasakan, tapi 'bermain'.

8. Buat catatan

Cobalah untuk membuat catatan tentang hasil kerja Anda. Catatan akan hasil yang bagus dapat memotivasi Anda untuk lebih meningkatkan potensi diri. Selain itu, hasil yang kurang memuaskan juga bisa mengingatkan Anda agar tidak mengulangi kesalahan seperti sebelumnya.

9. Tetap cerdas

Baca pengalaman para pakar yang telah sukses, serta cari tahu bagaimana mereka mengembangkan dan mempertahankan kesuksesannya dengan baik.

10. Rencanakan untuk menjadi orang sukses berikutnya

Selalu ikuti perkembangan dari pencapaian orang-orang yang telah sukses. Lalu, coba aplikasikan inovasi tersebut dalam pekerjaan Anda.

Strategi untuk sukses telah Anda dapatkan. Kini, saatnya dipraktekkan...